Rabu

PBNU Bentuk Pusat Informasi Krisis Mesir

Mengingat banyaknya mahasiswa dan warga NU yang tinggal di Mesir yang sejauh ini kehilangan kontak dengan anggota keluarga yang ada di Indonesia, PBNU membentuk Pusat Informasi Krisis Mesir (PIKM).

Ketua Umum PBNU KH Said Aqil Siradj juga mengeluarkan himbauan, terkait suasana keamanan yang kurang kondusif di Mesir, Yaman dan Tunisia, untuk

1. Tetap tenang dan selalu waspada dalam menghadapi situasi tersebut
2. Tidak turut terlibat dalam aksi-aksi demonstrasi yang dilakukan oleh warga setempat
3. Mengikuti dan mematuhi segala arahan-arahan yang dikeluarkan oleh Pemerintah Indonesia melalui Kedutaan Besar Republik Indonesia demi keselamatan bersama
4. Menghindari wilayah-wilayah rawan konflik. 

Kang Said menyatakan keprihatinan yang mendalam atas situasi yang terjadi di Mesir ini mengingat Mesir merupakan pusat pusat peradaban Islam berupa universitas Al Azhar juga sejumlah situs bersejarah yang tak ternilai harganya. "Sayang sekali kalau Mesir berantaskan, semoga dapat permasalahan diselesaikan dengan baik," katanya. 

Koordinator (PIKM) Ahmad Ridho menjelaskan fihaknya bekerjasama dengan PCI NU Mesir dan Keluarga Mahasiswa Nahdlatul Ulama (KMNU) Mesir untuk mengkoordinasi keberadaan para anggotanya sehingga terjalin keselamatan bersama dan memudahkan akses informasi ke Indonesia mengingat akses internet ditutup. 

“Sampai semalam, saya masih bisa berhubungan telepon dengan teman-teman di Mesir,” katanya.

Dijelaskannya, KBRI telah menyediakan 20 sambungan untuk layanan informasi dan tiga penampungan jika kondisi semakin memburuk. Universitas Al Azhar juga menyediakan penampungan bagi para mahasiswa asing yang belajar disana.

“Yang menjadi persoalan teman-teman mahasiswa disana, mereka sekarang terkurung di Asrama sehingga susah untuk mencari kebutuhan hidup, padahal persediaan makanan hanya cukup untuk 2-3 hari,” katanya. 

Kontak Pusat Informasi Krisis Mesir PBNU yang bisa dihubungi telp 021-31923033 fax 021-3908425, email, redaksi@nu.or.id. (mkf)

0 komentar:

Posting Komentar